blog-details

Perhatikan ini jika ingin memiliki tubuh kekar seperti Thor

Mungkin sebagian besar dari kalian sudah tak asing dengan nama Chris Hemsworth. ia terkenal karena beberapa perannya di layar lebar, termasuk peran sebagai Thor di Marvel Cinematic Universe.

 

Tentunya tak ada yang menyangkal bahwa Chris memiliki tubuh berotot yang banyak diidam-idamkan Nah, kalau kamu ingin memiliki tubuh kekar seperti Chris, hal pertama yang harus kdiketahui adalah tubuh itu tak dibentuk secara instan, melainkan melalui latihan rutin.

 

Sergio Perera, konsultan gizi yang sudah lama bekerja bersama Chris sekaligus resident foodie di Centr, membeberkan rahasia di balik bentuk tubuh sempurna seorang Chris Hemsworth.

 

1. Surplus kalori

 

Sumber Pic : sehatq.com

Untuk memiliki badan Thor, Chris perlu menambah berat tubuhnya dengan cepat. Artinya, ia harus mengkonsumsi lebih banyak kalori daripada yang dibakar.

 

Menurut Perera, ia membimbing Chris supaya menjalani kalori surplus dengan meningkatkan asupan kalori dari makanan segar, alami dan tinggi nutrisi.

 

"Kami membuat protein, karbohidrat dan lemak seimbang. Chris meningkatkan konsumsi daging di awal hari, dan pada malam hari ia banyak mengkonsumsi ikan untuk melancarkan pencernaan," kata Perera.

 

Menurut Perera, jadwal syuting film Chris bisa sangat padat dan melelahkan, sehingga penting bagi nya untuk memiliki waktu tidur yang cukup di malam hari. Daging dan beberapa jenis karbohidrat membutuhkan waktu cerna yang lebih lama sehingga bisa mengganggu waktu tidur.

 

Itulah mengapa pilihan makanan sangatlah penting.

 

2. Makan berdasarkan intuisi

 

Sumber pic : techzimo.com

Kebanyakan orang mungkin akan mengkonsumsi protein sebanyak mungkin dan membatasi karbohidrat. Namun, Perera membiarkan Chris mendengarkan keinginan tubuhnya.

 

Menurutnya, ia dan Chris tidak terlalu fokus pada makronutrien, kecuali di awal ketika mereka masih berupaya membentuk tubuh ke arah target.

 

"Apa yang aku coba bantu adalah bagaimana membangun intuisi personalnya dan membuatnya memahami apa yang dibutuhkan oleh tubuhnya sendiri," kata Perera.

 

Sebab, jika kita memerhatikannya, tubuh akan menyampaikan apakah sedang membutuhkan lebih banyak protein, lebih banyak karbohidrat untuk energi, atau rasa kenyang dari lemak.

 

Tubuh yang lesu disebabkan oleh kekurangan Vitamin B dan zat besi. Inilah yang sangat diperhatikan Chris terhadap tubuhnya. Bersama Perera, Chris sudah mampu memahami apa yang bisa dicerna dengan baik oleh tubuhnya.

 

"Tubuh kita punya kemampuan mencerna yang berbeda dari orang lain. Tidak ada manusia yang sama. Oleh karena itu, kita harus fokus pada bagaimana dan apa yang dirasakan tubuh serta bagaimana memeliharanya agar kita bisa membentuknya dengan baik," ujar Perera.

 

3. Konsumsi suplemen setelah olahraga

 

Sumber pic : powerhealth.co.uk
 

Konsumsi Branched chain amino acids (BCAA's) dan Vitamin C yang dicampur dengan satu liter air dingin bisa membantu meningkatkan metabolisme energi dan meningkatkan ketahanan otot selama melakukan kardio intensif.

 

Perera juga membantu Chris untuk menerapkannya.

Chris mengkonsumsi suplemen setelah olahraga yang terdiri dari air dingin, bubuk protein (berbasis sayuran), BCAA's dan Vitamin.

 

Sejam kemudian, ia mengkonsumsi makanan alami tinggi protein, lemak baik dan karbohidrat kompleks.

Namun apa yang ia makan bergantung pada target yang sedang ingin dicapai.

 

Chris bisa saja menerapkan makan setiap dua atau tiga jam atau sebaliknya  intermittent fasting , namun Perera memastikan Chris mengkonsunsi bentuk nutrisi yang sama dalam bentuk cair atau makanan utuh, serta minum banyak air.

 

Jika Chris merasa lapar sebelum berolahraga, dia akan mengkonsumsi green shake atau semangkuk yogurt dan buah berry.

"Jika tidak, ia akan membuat campuran air yang dibuat dari BCAA's dan Vitamin C," katanya.

 

4. Konsisten

Sumber pic : reps-id.com

Chris dan keluarganya menjaga pola makan dengan baik. Terlebih karena istrinya, Elsa Pataky, adalah orang Spanyol yang seringkali menerapkan pola makan mediterania yang kaya akan protein, kacang-kacangan, legume, berry, hingga biji-bijian.

 

Sekalipun Chris konsisten dengan pola hidup sehatnya, ia beberapa kali mengkonsumsi makanan kesukaannya. Seperti pizza dan hamburger dengan kentang.

 

5. Konsumsi berbagai suplemen

 

Sumber pic : tirtafitness.wordpress.com

 

Chris mengkonsumsi berbagai jenis suplemen, tergantung target yang ingin dicapainya untuk sebuah film.

Seperti Vitamin C, B Vitamin, Zinc, magnesium, dan beberapa jenis suplemen hijau.

 

"Ini sangat lah membantu, terutama ketika ia traveling dan jadwalnya sangat padat. Selalu ada keseimbangan pada apapun yang ia konsumsi," kata Perera.

 

Nah itu tadi rahasia yang dilakukan Chris Hemsworth agar memiliki tubuh kekar saaat ia memerankan peran Thor dalam Marvel Cinematic Universe.. lau apa aja altihan yang harus dilakukan dan makanan yang harus dikomsumsi?... tunggu di next artikel ya 😊

 

Sumber : Kompas.com

 

 
support-img

Safety Delivery

Pengiriman Aman Dan Terpercaya

support-img

Guarantee

Produk yang anda beli bergarasi

support-img

100% Original

Produk alat olahraga yang anda dapatkan dari kami merupakan produk asli